Pontianak Kubu Raya Sekadau Sanggau Landak Sintang Melawi Kapuas Hulu Ketapang Bengkayang Singkawang Mempawah Sambas Kayong Utara

Halal Bihalal Pengurus Masjid Agung Sultan Anum 1446 H


Masjid terbesar di Kabupaten Sekadau , Masjid  Agung Sultan Anum mengadakan Halal Bihalal bersama Pejabat Kepemerintahan,masyarakat setempat dan sekaligus bersama Kepengurusan Masjid Agung Sultan Anum Kabupaten Sekadau,minggu ( 20  - 04 - 2025 )pagi.

Halal Bihalal ini di gelar untuk.mempererat tali silaturahmi.
Dengan bertemakan," Merajut Silaturahmi,Wujudkan Kerukunan dan Cinta Kemanusiaan,"di hadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Sekadau,Tokoh Agama,serta Tokoh Masyarakat,serta para tamu undangan lainnya.

Halal Bihalal di Masjid Agung Sultan Anum serta kepengurusannya menghadirkan penceramah/ yg memberi Tausiah, Ustad Arifuddin S.Pd.I.Al Hafidz.

Sebagai Ketua Umum Masjid Agung Sultan Anum Kabupaten Sekadau H Dja'far Amba Rachman S.Sos.M.Si.,
Dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur dan kebanggaannya atas terselenggaranya Acara Halal Bihalal yang mana untuk mempererat tali silaturahmi antar pengurus dan masyarakat setempat.
" Tidak terasa sudah 21 hari kita telah meninggalkan bulan yang mulia dan bulan yang penuh rahmat dan maghfirah yaitu Bulan Suci Ramadhan,bulan yang mana menguji umat islam bagaimana mewujudkan kesabaran dan ketulusan,"dan juga Long Dja'far panggilan akrabnya mengatakan di hari yang Fitri ini,saya atas nama ketua umum Masjid Agung Sultan Anum mengucapkan "Minal Aidzin Wal'Faizin Mohon Maaf Lahir dan Bathin"1446 H,ungkapnya.

H Dja'far mengungkapkan bahwa sejak kepengurusan Masjid Agung Sultan Anum di kukuhkan pada tahun 2024 yang lalu,masih banyak hal yang harus di benahi untuk kemakmuran Masjid dan juga pelayanan kepada Jamaah/ Masyarakat.

" Untuk itu,dalam momentum Halal Bihalal ini kita jalin kembali Silaturahmi dan juga saling mengingatkan agar Masjid Agung Sultan Anum ini menjadi pusat ibadah,dakwah,dan kegiatan keislaman,"ujarnya.

Sambutan dari Wakapolres Kabupaten Sekadau AKBP Asep Mustofa Kamil SH.MH.,mengapresiasikan kepada masyarakat yang telah berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Acara di lanjutan dengan tausiah yang di bawakan oleh Ustad Arifuddin S.Pd.I.Al Hafidz, yang menyampaikan makna yang mendalam tentang Halal Bihalal sebagai sarana untuk mempererat persaudaraan, memperbaiki hubungan antar sesama manusia,dan menguatkan nilai kemanusiaan dalam lingkungan kehidupan bermasyarakat.
Setelah itu acara Halal Bihalal di tutup dengan bersalaman - salaman antara jamaah dan tamu undangan sebagai tanda saling memaafkan dan fhoto bersama.( Euis/Man ).

Tinggalkan Komentar

Lebih baru Next