Tumpah ruah peserta Pawai Obor menyambut bulan suci Ramadhan 1446 H, menjadikan suasana begitu meriah,di laksanakan di Lapangan E J LANTU.Rabu Malam ( 26 / 02 / 2025 ).
Sebanyak 15 peserta dari berbagai elemen masyarakat turut berpartisipasi dalam kegiatan Pawai Obor,di ikuti dari Sekolah,Remaja Masjid,Lembaga,serta Organisasi Islam di Kabupaten Sekadau.
Peseta Pawai Obor Start dari Lapangan EJ LANTU menuju jalan arah Pasar dan kembali lagi ke Lapangan E J LANTU.
Dengan berbagai Atribut dan Kostum para Peserta Pawai Obor meyemarakan malam Pawai Obor menyambut Bulan Ramadhan.
Dari Panitia Pawai Obor mengumumkan dan mengesahkan bahwa Pemenang Pawai Obor menyambut Bulan Ramadhan tahun 1446 H yaitu Juara Pertama jatuh pada Paguyuban Pasundan dengan jumlah nilai 357,juara ke Dua SMAN 1 Sekadau dengan nilai 354,juara ke Tiga SMAN MAN dengan jumlah nilai 347.
Selamat Kepada Paguyuban Pasundan atas Kemenangan mendapat juara 1,kalian patut bersyukur dan berbangga atas prestasi ini,dan kalian juga memang pantas untuk mendapatkan hasil ini semua di karenakan kegigihan dan kekompakan regu.
Selamat kepada Ketua Paguyuban Pasundan Sutiyarnak atas suport dan sarannya.( Euis / Masni ).